Time

Rabu, 22 Desember 2010

Cara membuat Animasi Kursor pada Blog

Hello all.. apa kabar nya neeh.. Postingan kali ini akan saya coba sedikit garing heheee.. inspirasi ini muncul ketika saya sedang browsing ke salah satu situs web milik microsoft saya gerak - gerakkan mouse nya eeh ada gambar yang bikin mata saya melotot lihat nya (mata jengkol kale bang) hehehee... Cara pemasangan nya cukup mudah ga perlu neko - neko silahkan ikuti langkah berikut :

1. Login ke Blogger + Tata Letak + Edit HTML dan berikan centang pada Expand Tempelate Widget (untuk jaga - jaga sebaik nya kamu Download Tempelate Lengkap kamu)

2. Kemudian kamu cari kode body { (untuk memudahkan pencarian kamu teken Cntrl + F di keyboard kamu)

3. Seteleh ketemu kamu letakkan Script dibawah ini di bawah kode body {

cursor:url("http://i49.tinypic.com/flvjtl.gif"),text;

NB : Tulisan yang warna biru dapat kamu ganti dengan url gambar yang kamu inginkan atau kamu ingin mengganti dengan kode gambar di bawah ini :


Ini url nya http://i46.tinypic.com/24zivc8.gif

Ini url nya http://i45.tinypic.com/330bwwn.gif

Untuk lebih lanjut silahkan kamu berkunjung disini dan kamu bisa pilih ikon cursor mouse sesuka mu kemudian upload gambar tersebut di PhotoBucket/TinyPic

Applikasi Office OS 2003

Jika kita mengikuti perkembangan berita IT, belum lama ini, tanggal 13 Oktober 2008 OpenOffice.org merilis produk terbaiknya, yaitu OpenOffice 3.0. OpenOffice mungkin merupakan satu-satunya aplikasi open source yang setara dengan Microsoft Office (dari segi kelengkapan dan kemampuan). Di versi ini banyak terdapat perbaikan, tambahan fasilitas dan berbagai fitur menarik lainnya.
Salah satu fitur baru OpenOffice adalah mampu membuka file dari format Microsoft Office 2007 atau 2008 (.docx, .xlsx, .pptx, etc.), sehingga tidak masalah bagi yang sudah mempunyai dokumen dalam format tersebut. Dengan plugins “Sun PDF Import Extension” kita bisa membuka file PDF dan mengedit isinya. Apakah hanya itu ? Tentu tidak banyak sekali fitur menarik lainnya..


Seperti pada versi sebelumnya, untuk membuat dokumen dalam format PDF, kita tinggal klik icon PDF dan otomatis dihasilkan dokumen PDF. Berikut ringkasan beberapa fasilitas baru OpenOffice 3.0 :
  • Mendukung Mac OS X sepenuhnya
  • Mendukung ODF 1.2 (Open Documen Format), format dokumen standar XML untuk aplikasi Office
  • Mampu mengimport / membuka Microsoft Office 2007
  • Fasilitas Solver di Spreadsheet, seperti pada Microsoft Excel
  • Peningkatan kemampuan dalam menghasilkan dan menampilkan Chart
  • Peningkatan kemampuan fasilitas Crop di aplikasi Draw dan Impress
  • Penambahan kolom per sheet menjadi 1024 (sampai kolom AMJ)
  • Menampilkan multiple page, ketika mengedit di aplikasi Writer
  • Icon baru
  • Tambahan chart baru
  • Mendukung VBA
  • Halaman maksimal untuk Draw ditambah menjadi 300cm x 300 cm
  • Export ke PDF dengan berbagai peningkatan kemampuan
  • Mendukung Multiple monitor (Impress)
  • Selain itu masih banyak fasilitas baru lainnya, seperti support di Vista, Access 2007, AutoSum button, peningkatan kemampuan export ke HTML dari spreadsheet dan lainnya. Detailnya bisa dilihat di OpenOffice.org 3.0 New Features
Selain itu dengan kemampuan menambahkan extensions atau plugins, OpenOffice mempunyai berbagai fitur tambahan yang bermanfaat, antara lain :
  • Calendar dan Email Client (Mozilla Thunderbird dan Lightning)
  • Presentation Minimizer Extension, untuk emngurangi ukuran file presentasi
  • Report Builder Extension, untuk menghasilkan laporan dari database
  • Wiki Publisher Extension
  • PDF Import Extension, kemampuan baru mengimport dan mengedit dokumen PDF
Untuk melihat berbagai extensions lainnya, silahkan mengunjungi OpenOffice.org Extension Repository
Download OpenOffice tersedia untuk berbagai platform (Windows, Linux, Solaris, Mac OS) dan berbagai Bahasa. Ukuran file installer untuk Windows sekitar 145 MB. Download OpenOffice 3.0 (ebsoft )

Pengingat Shalat di Mozilla

Bagi anda yang sering browsing (menjelajahi) dunia maya bersama Mozilla Firefox, maka jika tidak ada yang mengingatkan, bisa saja lupa jika waktu sholat telah masuk. Diantara keunggulan Firefox adalah dukungan Add-ons (fungsi tambahan) yang sangat banyak. Salah satunya adalah pengingat sholat.
Salah satu add-ons yang cukup bermanfaat adalah Pray Times!, pengingat sholat untuk Firefox.

pray-times
Pray Times! menggunakan algoritma perhitungan yang mirip (kemungkinan sama) dengan aplikasi pengingat sholat lainnya, seperti Shollu, Azan Times dan lainnya. Sehingga jika sudah pernah menggunakan Shollu, maka terlihat waktunya hampir sama.
Apa saja fitur Pray Times!
  • Berbagai metode perhitungan waktu sholat
  • Informasi waktu menjelang waktu sholat
  • Otomatis menyuarakan azan atau audio lain ketika waktu tiba
  • Mendukung berbagai tempat di belahan dunia
  • Perhitungan lokal ( tidak perlu koneksi internet)
  • Tampilan informasi waktu sholat ketika menggerakkan mouse di area Pray Times!
  • Tidak terbatas Sistem Operasi yang digunakan, asal menggunakan web browser Mozilla Firefox
  • Berbagai opsi (perhitungan) lain yang bisa dimasukkan secara manual
  • Tersedia jadwan waktu sholat bulanan
Cara Installasi
  1. Buka alamat URL Pray Times!
  2. Klik “Add to Firefox”.
    add-to-firefox
  3. Dan jika browser yang digunakan adalah Firefox, maka otomatis akan langsung menginstall add-on ini, dengan tampil konfirmasi seperti berikut:
    install-plugins
  4. Klik saja Install Now. Agar melihat efeknya maka firefox harus di tutup dan dibuka kembali.
Download dan Installasi secara manual
Jika kita tidak ingin langsung menginstall dari brower firefox (mungkin untuk di install di rumah, browser eman, komputer lain dan sebagainya), maka kita dapat download add-on ini secara terpisah.
Download file add-on
  1. Gunakan browser selain firefox, misalnya Chrome, IE, Safari, Operas dll.
  2. Buka link diatas, Pray Times!
  3. Klik saja “Add to Firefox”, maka akan di download file pray_times!-1.1.3-fx.xpi
  4. Simpan file ini di komputer.
Installasi add-on secara manual :
  1. Buka browser Firefox
  2. Pilih menu File > Open File, dan cari file tadi (pray_times!-1.1.3-fx.xpi)
  3. Klik Open, maka akan dilanjutkan dengan proses installasi Pray Times!
pray-times-calculations
Di bagian pojok kanan Browser Firefox akan terlihat waktu sholat. Untuk mengatur, silahkan klik kanan dan pilih Opstions. File azan yang disertakan hanya sample saja, jadi hanya terdengar suara Takbir adzan. Untuk download file-file adzan lainnya, bisa download dari http://tanzil.info/praytime/audio/
Selain dengan Pray Times!, Pengingat Sholat untuk windows bisa menggunakan Shollu, sedangkan untuk handphone (HP) dan gadget lain yang mendukung java, bisa menggunakan Azan Times.

Azan Times 2,8

Beberapa waktu yang lalu, searchtruth mengeluarkan versi terbaru program sholat untuk HP, Pocket PC serta Blackberry, yaitu Azan Times 2.8. Bagi seorang muslim yang mempunyai HP/Pocket PC/Blackberry yang mendukung aplikasi java, seharusnya tidak melewatkan program ini.
Jika program pengingat sholat untuk komputer sudah cukup banyak, termasuk Shollu. Azan Times menurut saya merupakan aplikasi terbaik untuk HP.

Selain gratis, Azan Times 2.9 memberikan berbagai pengaturan yang bisa disesuaikan hampir dimana saja dan kapan saja. Sebelumnya saya juga pernah membahas tentang program Azan Times 2.5 yang ketika itu belum ada versi untuk Blackberry.
Berikut fitur-fitur yang disediakan azan times :
  • Waktu sholat yang mencakup lebih dari 25.000 kota, 252 Negara di dunia
  • Otomatis menyuarakan Adzan ketika waktu sholat
  • Menampilkan grafik arah kiblat
  • Konversi tanggal Hijriyah ke Masehi dan sebaliknya
  • Adanya menu untuk manambah kota/wilayah baru, jika tidak tersedia di database yang disertakan.
  • Tersedia 3 suara adzan dan suara beep
  • Adanya menu penambahan atau pengurangan menit untuk masing-masing waktu sholat, sehingga bisa disesuaikan dengan waktu setempat.
  • Fasilitas me-minimize dan program tetap berjalan di belakang.
  • Otomatis menjalankan program ketika waktu sholat
  • Adanya keterangan bantuan untuk masing-masing fasilitas (dalam bahasa Inggris)
  • Termasuk aplikasi untuk mobile phone yang relatif cepat
  • KOmpatibel dengan berbagai HP yang mendukung aplikasi Java ( Nokia, Motorola, Sony, Samsung, LG, HTC), Windows Mobile, Pocket PC, Symbian OS dan Blackberry.
  • Free support dari website wwww.SearchThruth.com
  • 100% free
Dibanding versi 2.5 sebelumnya, Azan Times 2.8 menyertakan perbaikan seperti update informasi waktu sholat (kurang berapa jam dan menit), yang sebelumnya belum berjalan lancar. Selain itu juga tersedia versi untuk Blackberry.

Cara Installasi dan Penggunaan Azan Times

Berikut saya contohkan penggunaan Azan times di HP yang sudah mendukung Aplikasi Java ( MIDP 2.0).
  1. Download azan times amr, kemudian buka file zip.
  2. Pindahkan file azan.jar ke HP, bisa melalui kabel data, bluetooth (HP teman), infrared dan lainnya
  3. Buka lokasi azan.jar di HP, dan jika HP tersebut mendukung java, akan ada menu Install atau sejenisnya. Jalankan dengan memilih Install.
Setelah selesai, maka langkah selanjutnya adalah memilih lokasi yang tepat. Setelah program Azan Times berjalan, ikuti langkah singkat berikut :
  1. Pilih menu Setting ( bisa jadi melalui Menu > Setting )
  2. Pilih menu Change City
  3. Pilih Negara yang diinginkan, misalnya Indonesia, maka pilih huruf I, sekanjutnya akan tampil negara-negara yang berawalan dengan huruf I
  4. Setelah memilih negara, kemudian pilih kota (Choose City), misalnya J jika Jakarta, Y jika Yogyakarta dan sebagainya, kemudian tekan Choose City.
Selanjutnya mengatur Metode Kalkulasi yang digunakan. Untuk Wilayah Indonesia, metode yang paling dekat adalah Egyptian. Caranya
  1. Pilih Setting > Calculation Methods
  2. Pilih Egyptian kemudian Save
Jika dengan pilihan diatas masih berbeda beberapa menit dengan waktu setempat, maka kita bisa menyesuaikan melalui menu Penambahan atau pengurangan menit ( Setting > Minutes Adjustment ).

Download Azan Times

Azan Times saat ini tersedia dalam 3 format, amr, wav dan blackberry. Format amr ditujukan untuk penggunaan HP yang sudah mendukung aplikasi java dan adzan yang disertakan dalam format amr sehingga ukurannya lebih kecil (pastikan HP bisa menjalankan file audio dalam format AMR). Sedangkan Mobile phone yang hanya bisa menjalankan file audio WAV, seperti Pocket PC, Imate, HTC, dan Windows Mobile, bisa memilih format WAV.
Silahkan pilih download dari lokasi 1, 2 atau 3 berikut :
- Azan Times 2.9 AMR (804 KB) : Lokasi 1 (box.net), Lokasi 2 (ebsoft), Lokasi 3 (4shared)
- Azan Times 2.9 WAV ( 3 MB) : Lokasi 1 (box.net), Lokasi 2 (ebsoft), Lokasi 3 (4shared)
- Azan Times 2.9 Blackberry ( 772 KB) : Lokasi 1 (box.net), Lokasi 2 (ebsoft), Lokasi 3 (4shared)
Dengan andanya program semacam ini, tentu akan mempermudah kita untuk selalu menjaga sholat tepat pada waktunya

Cara Mudah dan Aman Mengubah Tampilan Windows Xp

Saat ini sudah begitu banyak software yang mampu mengubah tampilan windows XP menjadi seperti Sistem Operasi baru. Tetapi terkadang installasi software tersebut beresiko, karena kadang menimbulkan masalah entah itu ketika kita update windows, setelah di-uninstall atau konflik dengan aplikasi lain.
Cara yang paling aman dan mudah adalah dengan Visual Styles bawaan Windows XP.

Visual Styles dan Themes

Terkadang ada kesalahan pemahaman antara Themes dan Visual Styles. Visual styles ini merupakan file dengan ekstensi .msstyles, yang berisi informasi bagaimana windows akan ditampilkan, seperti Toolbar skin, start button, border, button dan lainnya.
Sedangkan themes merupakan file .theme yang berisi informasi tambahan seperti icon, wallpaper, cursor dan lainnya. Didalam file themes ini juga bisa berisi informasi visual styles yang digunakan.
Contohnya bisa melihat file di directory C:\WINDOWS\Resources\Themes. Disana ada file Luna.theme dan juga luna.msstyles (dalam folder luna). Untuk file .theme bisa dibuka dengan Notepad atau Wordpad, dan bisa langsung di edit isinya.

Mengubah Pengaturan Visual Styles

Visual Styles windows bisa kita buka melalui : Klik kanan Desktop -> Properties -> Appearance. Dan Windows XP hanya menyediakan 3 visual styles bawaan, yaitu : Default (blue), Olive Green dan Silver.
Ijin pengaturan tampilan visual ini sebenarnya intinya terletak pada file Uxtheme.dll, yang berlokasi di C:\WINDOWS\system32. Agar kita bisa menggunakan visual styles dari luar (pihak ketiga), maka file Uxtheme.dll ini harus sedikit diubah (patch). Untuk melakukan hal itu, kita bisa menggunakan UXTheme Multi-Patcher atau UxStyle.
UXTheme Multi-Patcher
Program ini berukuran sekitar 1.1 MB dan setelah di install akan mengubah file Uxtheme.dll, sehingga kita bisa mengaktifkan dan menggunakan visual styles dari pihak ketiga. Dapat berjalan di Windows XP ( Gold/SP1/SP2/SP3) dan Windows Server 2003 ( SP1 dan SP2).
Setelah download UXTheme Multi-Patcher, buka dan jalankan file UXTheme Multi-Patcher 6.0.exe. Jika ini installasi pertama kali maka akan tampil seperti berikut :
uxtheme-multi-patcher
Klik Patch, dan akan muncul informasi versi windows. Jika cocok klik OK. Maka akan berlanjut dengan proses patch file windows, seperti tampilan berikut :
uxtheme-multi-patcher-02
Selanjutnya akan muncul Windows File Protection, dan klik cancel.
windows-file-protection
Setelah selesai, maka diperlukan restart terlebih dahulu. Selanjutnya kita bisa menggunakan berbagai visual styles dari pihak ketiga. Untuk mengembalikan Uxtheme.dll ke kondisi sebelumnya, jalankan kembali program UXTheme Multi-Patcher 6.0.exe.
Download UXtheme Multi Pathcer 6.0
- http://www.softpedia.com/progDownload/UXTheme-MultiPatcher-Download-2369.html
- http://www.windowsxlive.net/download/uxpatcher.zip
Menggunakan UxStyle
Berbeda dengan UXTheme Multi-Patcher yang langsung mengubah file windows Uxtheme.dll, dengan UxStyle ini akan lebih aman, karena tidak akan mengubah file Uxtheme.dll. Setelah UxStyle di install, akan ada aplikasi UnsignedThemeSvc.exe yang berjalan di background, dengan menggunakan memori sekitar 2-3 MB.
Selanjutnya kita bisa mengubah-ubah visual styles dari pihak ketiga. Ketika artikel ini ditulis UxStyle masih versi beta dan dapat berjalan di Windows XP, Vista dan Windows 7.
Download UxStyle : http://uxstyle.com

Download Berbagai Visual Styles Windows

Salah satu cara untuk mencoba apakah berhasil adalah dengan download visual styles dan langsung menjalankannya. Berikut beberapa contoh Visual Styles yang menarik (klik untuk memperbesar tampilan).
Windows Seven M1 VS 2.0
Windows-7-M1-VS-2
Sentinel Beta – 1
Sentinel-beta
Aquanox VS (Jalankan file exe didalamnya dan aktifkan melalui Display Properties)
aquanox
Royale Vista VS
royale-vista
Royal Inspirat special Edition
royal-inspirat
Luna Inspirat
luna-inspirat

Xbox XtremeXP

Xbox-XtremeXP
Crystalline
Crystalline
Untuk download berbagai tampilan lainnya silahkan melihat-lihat di deviantart, ThemeXP, joejoe.org forum juga neowin forum.
Setelah di download, extract (buka) file yang ada didalam file zip/rar kemudian cari dan langsung jalankan file dengan ekstensi .theme atau cari file dengan ekstensi .msstyles dan double klik, maka akan langsung tampil Display Properties dengan screenshot tampilan barunya serta beberapa pengaturan lainnya.
Jika ingin semua visual styles tampil di menu Windows and buttons diatas, letakkan file tersebut dan folder didalamnya ke folder C:\WINDOWS\Resources\Themes, dengan aturan sebagai berikut :
  • file .themes harus diletakkan di directory/folder Themes ( C:\WINDOWS\Resources\Themes)
  • File .msstyles harus letakkan di sub directory. Misalnya nama visual style adalah VistaGlass, maka lokasi file .msstyles filetakkan di directory C:\WINDOWS\Resources\Themes\VistaGlass
  • Jika disertakan file shellstyle.dll, maka diletakkan di subfolder C:\WINDOWS\Resources\Themes\Nama_themes\shell
  • Penamaannya file dan foldernya adalah case sensitive ( dibedakan huruf kecil dan besarnya)

Tampilan BAru Untuk Windows Xp

Bagi yang menggunakan Windows XP dan mungkin merasa bosan dengan tampilan seperti itu, saat ini tersedia berbagai program yang bisa mengubah hampir semua tampilan windows. Ketika awal-awal muncul Windows Vista, populer dengan tampilan Vista, sehingga muncul software semisal Vista Transformation Pack.
Belum lama direncanakan akan muncul windows 7, dan pengguna windows XP pun bisa merasakan tampilan Windows 7 ini tanpa harus menginstall Windows 7 sendiri. Kita juga bisa mengubah tampilan XP menjadi Ubuntu Linux atau Mac OS X.

1. Windows Vista
Untuk mengubah tampilan windows XP ke Vista, sepertinya sudah banyak yang menyediakan. Salah satu yang pernah saya coba adalah Vista Transformation Pack, dan memang tidak begitu memberatkan kinerja komputer. Menurut megaleecher yang telah me-review beberapa program sejenis, yang tebaik adalah Vista Skin Pack 5.0.

Disana dikatakan bahwa ini merupakan salah satu transformation pack yang terkecil dan paling rendah menggunakan resource komputer. Perubahan terdapat di berbagai tempat, seperti icon, animasi, gambar, menu, kelakuan dan sebagainya. Bisa di install di Windows XP SP1/SP2/SP3, Media Center Edition atau Windows 2003. Selain itu ada menu restore untuk mengembalikan ke tampilan semula.
Download Vista Skin Pack 5.0 ( 34.9 MB) via megaleecher
2. Windows 7
Meski Windows 7 versi final belum di rilis, jika ingin merasakan dan melihat bagaimana tampilan XP/Vista yang mirip Windows 7 bisa menggunakan “Windows 7 Desktop Theme”. Karena Informasi detail tentang Windows 7 sendiri belum selesai, maka mungkin tampilan ini agak mirip Vista, dengan beberapa perubahan. Tetapi jika ingin lebih lengkap bisa mencoba “Windows Vienna Transformation Pack”

Untuk Windows 7 theme mungkin hanya mengubah beberapa tampilan utama saja, sedangkan Windows 7/Vienna Transformation Pack lebih komplek, mencakup : Vienna Navigator, Cool Superbar, Windows 7 Visual Styles, Sounds, Windows 7 wallpapers, Cursor Set, Windows Vienna, Logon Screen dan Windows Vienna Bootskin, sehingga ukurannya jauh lebih besar.
Download Windows 7 Desktop Theme ( 5.12 MB)
Download Windows Vienna Transformation Pack (59.2 MB)
3. Ubuntu Linux
Windows dengan tampilan windows mungkin sudah biasa, tetapi dengan tampilan Linux mungkin masih jarang digunakan. Dengan Ubuntu customization pack, kita bisa mengubah tampilan windows XP menjadi tampilan Ubuntu.

Customization Pack ini akan mengubah banyak hal, seperti tampilan visual, icon, boot screen, cursor, tampilan Logon, Wallpaper, Screensaver, Ubuntu Sound, jam, 3D Desktop Manager dan lainnya.
Download Ubuntu Customization Pack (26.1 MB)
4. Mac OS X
Sudah biasa dengan Linux atau Windows ? Mungkin tampilan Mac OS X bisa menyegarkan tampilan yang terasa membosankan. Dengan “Leopard Mods On XP” tampilan windows XP bisa di rombak total menyerupai tampilan Mac OS X.

Tidak seperti transformation pack lainnya, kalau ini tidak hanya sekedar theme / skin saja, tetapi mengubah beberapa file sistem inti windows, seperti explorer.exe, shell32.dll, mydocs.dll dan lainnya. Dan hanya berjalan untuk Windows XP SP2, English version. Jadi sebelum menggunakan software ini, pastikan untuk membackup data dan mempelajari instruksi yang dijelaskan didalamnya.
Untuk download silahkan buka link berikut dan klik menu Download bagian kiri, jika muncul gambar (sponsor) klik saja pojok kanan atas ” Click here to continue to deviantART deviantART” agar bisa download file yang dimaksud.
Download Link (13.91 MB)
Perlu diperhatikan sebelum menginstall software-software diatas agar membaca petunjuk yang disertakan didalamnya dan dipahami dengan baik, termasuk permasalahan atau akibat yang mungkin timbul setelahnya dan cara mengatasinya.

Selasa, 21 Desember 2010

Doc Translator

Mungkin semua sudah tahu dengan salah satu layanan google yang mampu menterjemahkan tidak hanya kalimat atau website, tetapi juga dokumen (office) kita. Kita bisa mengupload melalui google translate, tetapi kadang hasilnya mempunyai format (layout) yang beerbeda jauh dengan aslinya.
Salah satu layanan baru yang bisa menterjemahkan dokumen ( word, excel, power point) dengan tetap mempertahankan tamplan (susunan) adalah menggunakan DocTranslator.

Mungkin sebagian kita juga sudah menggunakan Google Translator toolkit, tetapi hasilnya masih kurang memuaskan. Atau juga menggunakan fitur di Google Docs yang sedikit lebih baik, tetapi dokumen di ubah dulu ke HTML sehingga format atau tampilan aslinya sering berubah.
DocTranslator merupakan sebuah website yang memberikan layanan terjemahan dokumen office gratis, mencakup : word, excel, power point dan text files, menggunakan teknologi Google Translate. Layanan yang diberikan mempunyai berbagai fitur, antara lain :
  • Mempertahankan layout dokumen aslinya (misal font, tabel, kolom, spasi dan lainnya)
  • Mendukung terjemah dokumen lebih dari 50 bahasa (dari dan ke)
  • Terjemahan menggunakan teknologi Google Translate
  • Tidak ada batasan ukuran file yang diterjemahkan
  • Gratis
  • Cepat
  • Tidak perlu installasi software/program ( kecuali plugins/aplikasi java runtime environment)
  • Tidak perlu registrasi serta alamat email
  • Dokumen dan isinya tetap terjaga privasinya
Untuk bisa menterjemahkan dengan doctranslator selain harus mempunyai koneksi internet, diperlukan Java Runtime Environment (JRE) terinstall di komputer, karena proses upload dan download menggunakan java applet. Jika java tidak terinstal, firefox biasanya akan menampilkan pesan untuk download plugins terlebih dahulu. Atau bisa terlebih dahulu download JRE

Untuk memanfaatkan layanan ini atau untuk menterjemahkan dokumen kita, buka website DocTranslator , kemudian klik tombol dibawah Start Document Translator, selanjutnya akan di download java applet ( aplikasi java yang berjalan di web browser) dan tunggu sampai selesai. Sebelum aktif, Java applet ini perlu ijin kita untuk berjalan, sehingga akan muncul tampilan apakah kita akan mengijinkan aplikasi ini berjalan. Selanjutnya, setelah kita ijinkan kita bisa memulai menterjemahkan dokumen.
Pilih salah satu dokumen yang akan di terjemahkan, baik dari word ( doc, docx, xml), Excel (xls, xlsx), powerpoint (ppt,pptx) atau dari file lainnya. Klik saja salah satu, untuk mulai upload dokumen kita. Selanjutnya kita memilih bahasa dokumen kita dan hasil terjemahan yang kita inginkan, tinggal klik tanda panah untuk mulai menterjemahkan.

Setelah selesai, maka akan muncul tampilan download dokumen kita yang sudah diterjemahkan dalam format yang tetap mempertahankan aslinya. Meski kadang ada beberapa format yang berubah, terutama jika formatnya cukup kompleks.
Sumber : Google Operating System